Minggu, 19 Januari 2014

Delapan Muslim Rohingya dibunuh warga Buddha

Warga Rohingya
Warga Rohingya masih menempati penampungan sementara di Sitwe.

Para aktivis di Myanmar mengatakan setidaknya delapan warga minoritas Muslim Rohingya dibunuh oleh warga Buddha di dekat perbatasan dengan Bangladesh.
Menurut para aktivis, pembunuhan terjadi setelah muncul laporan-laporan bahwa seorang polisi hilang menyusul pertengkaran dengan warga Rohingya di dekat kota Maungdaw.
Wartawan BBC di ibukota Myanmar, Naypyitaw, Jonah Fisher melaporkan sejauh ini sulit mengkonfirmasi pembunuhan tersebut tetapi jelas terjadi peristiwa serius di Maungdaw awal pekan ini.Pejabat pemerintah Myanmar mengatakan pihak berwenang tidak memiliki informasi mengenai pembunuhan itu.
Para aktivis dan pejabat daerah mengatakan pada 13 Januari lalu, polisi masuk ke desa yang ditempati oleh Rohingya, warga minoritas Muslim yang tidak diakui oleh pemerintah Myanmar maupun Bangladesh.
"Terjadi pertengkaran dan seorang polisi hilang, sebagian orang mengatakan ia dibunuh," jelas Fisher.
Pada malam harinya, penduduk desa yang beragama Buddha melakukan balas dendam.
Jumlah korban berbeda-beda , lapor Fisher, tetapi tampaknya delapan orang Rohingya dibunuh termasuk anak-anak dan perempuan.
Presiden KlikOrganisasi Hak Asasi Etnik Rohingya Myanmar di Malaysia, Zafar Ahmad, dalam pernyataan pers membenarkan korban yang dibunuh meliputi anak-anak dan perempuan.
Ia menambahkan warga desa sekarang menyelamatkan diri ke desa lain.

Lensa kontak Google bisa deteksi diabetes

google contact lens
Google mengatakan sensornya sangat kecil dan tampak seperti bubuk berkilauan
Google mengatakan mereka sedang menguji coba "lensa kontak pintar" yang bisa mengukur tingkat glukosa di air mata.
Dengan menggunakan keping nirkabel kecil dan sensor glukosa miniatur yang ditanam diantara dua lapis materi lensa.

Namun mereka mengatakan "masih banyak pekerjaan" yang harus dilakukan sebelum teknologi ini siap digunakan untuk keperluan sehari-hari.Google juga mengatakan sedang mengerjakan lampu LED yang bisa menyala jika tingkat glukosa melampaui batasan tertentu.
"Kami masih dalam tahap awal pengembangan teknologi ini, tapi kami sudah menyelesaikan studi riset klinis ganda yang membantu memperbaiki purwarupa ini," kata Google di blog resmi mereka.
"Kami berharap suatu hari nanti teknologi ini bisa membantu pengidap diabetes."

Superman lawan Batman ditunda hingga 2016

Batman
Pemeran Batman dalam film yang belum ada judulnya itu adalah Ben Affleck.
Pertemuan Superman dengan Batman dalam sebuah film sudah ditunda sekitar satu tahun, seperti diumumkan Warner Bros.
Awalnya direncanakan pada Juli 2015, film tentang kedua manusia super itu kini akan dirilis pada 6 Mei 2016.

Adapun Superman akan diperankan oleh bintang asal Inggris, Henry Cavill.Sebagai bagian dari rangkaian Man of Steel tahun 2013, film terbaru dengan KlikBen Affleck sebagai pemeran Batman itu masih belum diberi judul.
Laporan-laporan awal menyebutkan penundaan disebabkan oleh cedera kaki yang diderita Affleck namun Warner Bros membantahya.
Penundaan ditempuh untuk memungkinkan para pembuat film memiliki waktu guna mewujudkan 'versi mereka sepenuhnya' mengingat rumitnya jalan cerita.
Pengambilan gambar sudah dimulai dengan beberapa rekaman dari pertandingan sepakbola atau rugbi Amerika Serikat sebelum Natal tahun lalu.
Namun sutradara Zack Snyder dilaporkan tidak akan mengambil gambar lagi hingga musim semi 2014.
Henry Cavill
Bintang asal Inggris, Henry Cavill, akan memerankan Superman.
Pertemuan dua manusia super ini dianggap sebagai perwujudan mimpi dari para penggemar komik dunia.